Dijadikan PSK oleh Suaminya Sendiri, Sang Istri Malah Digebuki Ketika Tak Dapatkan Pelanggan
Pasutri memang sudah sewajarnya untuk menjaga hubungannya
dengan baik dan melakukan berbagai macam hal kebaikan untuk mempertahankan
pengaruh satu sama lain.
Namun pada kenyataannya tidak demikian, beragam masalah
terkadang malah menghampiri mereka dan kalau tidak bisa menghadapi dengan sabar
malah berujung hal-hal tidak diinginkan.
Seperti yang dialami oleh pasangan berikut, dimana sang
suami memang keterlaluan lantaran telah mengumbar istrinya untuk disewakan
secara bebas.
Warga Bandar Lampung berinsial AP (31) ditangkap jajaran Tim
Khusus Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satuan Reserse Kriminal
(Satreskrim) Polresta Bandar Lampung, karena melalukan kekerasan dalam rumah
tangga (KDRT) dengan memukul istri hingga luka memar. Kejadian ini bermula saat
AP tidak puas terhadap istrinya berinisial AB (27), karena tidak mendapatkan
pelanggan.
Kepala Satreskrim Polresta Bandar Lampung Kompol Resky Maulana mengatakan,
sejak awal istrinya ini bekerja sebagai pekerja seks komersil (PSK) yang sejak
awal disuruh pelaku yang merupakan suaminya sendiri. Karena istrinya ini pada
Rabu (25/11/2020) kemarin tidak mendapat tamu, kemudian suaminya marah.
"Saat itu korban ini berada di Saburai, kemudian dijemput suaminya.
Berawal dari sini, kemudian suaminya merasa kecewa dan melakukan kekerasan.
Sejak awal suaminya ini tahu pekerjaan istrinya, bahkan menikmati uang yang
didapat," kata Kompol Resky Maulana saat ekspos di Mapolresta Bandar
Lampung, Sabtu (28/11/2020).
Setelah menjemput istrinya di Saburai Bandar Lampung pada dini hari,
selanjutnya suami ini menyiksa lagi di rumahnya. Kemudian ia memukul dan
menampar istrinya dibagian wajah pipi kanan dan kiri. Kemudian dia mencekik
leher istrinya dan memukul lagi, dengan menggunakan dompet.
"Saat memukul di rumah, ini turut disaksikan oleh warga lingkungan
sekitar. Awalnya ia melakukan pemukulan dengan tangan kosong, kemudian memakai
dompet, dan helm yang akhirnya menyebabkan memar dibagian muka," ujar
Resky Maulana.
Dari pengakuan pelaku, istrinya ini bekerja sejak awal tahun 2020 ini dan
seketika itu ia mengetahui bahwa istrinya melakukan pekerjaan tersebut dan
menyetujuinya. Hasil pemeriksaan, kejadian tersebut sudah berulang kali
dilakukan. Namun saat kejadian itulah, istrinya ini tidak diterima dengan
perlakuan suaminya.
Sementara dari keterangan AP saat diinterogasi awak media menyebutkan, alasan
istrinya disuruh melayani lelaki hidung belang karena ia mengetahui istrinya
pernah diperkosa. "Uang hasil dia ini dipakai buat makan bersama. Saya
juga merasa cemburu, kemudian marah tidak dapat tamu. Awal nikah, istri saya
ini belum menawarkan diri," sebut AP.
0 Response to "Dijadikan PSK oleh Suaminya Sendiri, Sang Istri Malah Digebuki Ketika Tak Dapatkan Pelanggan"
Post a Comment