6 Fakta Gol Kilat Dusan Vlahovic di Liga Champions - Berita.Lagioke.Net

6 Fakta Gol Kilat Dusan Vlahovic di Liga Champions


Dusan Vlahovic menorehkan debut manis di Liga Champions bersama Juventus. Vlahovic menandainya dengan gol kilat di awal pertandingan.

Juventus tandang ke markas Villarreal di leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Laga Villarreal vs Juventus di Estadio de la Ceramica, Rabu (23/2/2022) dini hari WIB berakhir imbang 1-1.


Vlahovic yang menjalani pertandingan perdananya di Liga Champions langsung tampil menggebrak. Striker berusia 22 tahun itu sudah membawa Juventus unggul saat pertandingan baru berjalan 33 detik.


Ada sejumlah catatan spesial yang ditorehkan Dusan Vlahovic lewat gol kilat di pertandingan debutnya di Liga Champions itu. Berikut ini fakta-fakta gol Vlahovic seperti dirangkum dari berbagai sumber:


- Dusan Vlahovic menjadi pemain pertama yang lahir di abad ini yang mencetak gol untuk Juventus di fase knockout Liga Champions.


- Mencetak gol setelah 33 detik, Dusan Vlahovic menorehkan catatan gol tercepat oleh starter di laga debut di Liga Champions.


- Gol Vlahovic untuk Juventus setelah 33 detik adalah gol tercepat di fase knockout Liga Champions sejak David Alaba untuk Bayern Munich di laga melawan Juventus pada April 2013 (24 detik).


- Gol Vlahovic (33 detik) jadi gol tercepat kedua Juventus di Liga Champions. Rekor ini masih dipegang Alessandro Del Piero yang mencetak gol setelah 20 detik ke gawang Manchester United pada 1997.


- Dusan Vlahovic (22 tahun, 25 hari) menjadi pemain termuda kedua yang mencetak gol di debutnya di Liga Champions bersama Juventus setelah Alessandro Del Piero (20 tahun, 308 hari).


- Dusan Vlahovic adalah pemain Juventus pertama bernomor punggung 7 yang mencetak gol di debutnya di Liga Champions setelah Simone Zaza pada September 2015.



Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "6 Fakta Gol Kilat Dusan Vlahovic di Liga Champions"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel