Cerita Penjual Kumbang yang Sukses Jadi Juragan Karpet, Peran Istri Tuai Pujian
Seorang pria yang membagikan kisahnya sempat berjualan baru-baru ini menuai sorotan publik. Sebab, terus berusaha untuk maju, kini pria tersebut telah sukses menjadi juragan karpet.
Momen tersebut dibagikan Fitama lewat akun @bro_fitama di TikTok pada Kamis (24/2/2022). Dalam video berdurasi semenit itu, tampak Fitama membagikan foto-foto dan menceritakan pengalaman hidupnya.
Bermula pada 2010 silam, ia mengaku berhenti kerja sebagai karyawan dan mulai berjualan kumbang untuk dipelihara. Adapun setelah berjualan serangga, Fitama mulai mencoba usaha lain seperti jualan bandros hingga bakso.
Tak sendirian berjuang, kala Fitama berjualan jajanan, sang istri juga membantu dengan mulai berdagang karpet di pasar. Dari sana ternyata awal mula kehidupan keduanya mulai menanjak.
“Tidak semudah itu Ferguso,” ujar Fitama dalam keterangan videonya, menegaskan perjuangannya belum mudah dari sana.
Setelah mengumpulkan cukup uang, Fitana menyewa toko. Dari hasil selama beberapa tahun, pada 2014 lalu, Fitana memberanikan diri membeli toko kecil untuk berjualan dan keset pintu. Keberaniannya berbuah manis, menghasilkan unit mobil pertamanya.
Disebutkan pula bahwa selama itu perjuangan istri begitu besar. Ia yang menjaga toko dan bekerja bersama karyawan hingga usahanya semakin besar. Sementara Fitana bekerja sebagai sales karpet miliknya sendiri.
“Jadi sales barang sendiri, nerima juga cuci karpet,” kata Fitana dalam unggahannya.
Pada 2019, usaha Fitana semakin maju sehingga bisa beli mobil besar guna mengangkut barang dagangan. Selang setahun, ia bisa membeli gudang dan mulai menjual dalam skala besar. Sampai akhirnya 2021 sampai sekarang, ia terus membesarkan usahanya tersebut.
“Terima kasih semua yang telah membantu kami sampai sekarang,” tutup Fitama dalam keterangan videonya.
Cerita pria asal Cimahi, Jawa Barat tersebut pun kini , ditonton hingga lebih dari 3,7 juta kali dan direspons ratusan ribu orang. Beragam komentar diberikan warganet, kebanyakan yang merasa salut dan bahkan dikomentari Ganjar Pranowo.
“Terima kasih sudah menginspirasi, Sahabat,” kata Ganjar.
“Inilah yang dinamakan kehidupan yang sesungguhnya, dimulai dari nol. Kalian pasangan yang sangat hebat. Hormat saya untuk kalian,” sebut akun @te2hshanty.
“Sangat menginspirasi. Banyak nilai kehidupan di dalam VT ini. Terima kasih, Mas,” kata ujar @frans_sinuraya. (bob)
Sumber: kumparan
Wild Casino has an FAQs page for widespread queries and considerations, however you'll be able to|you presumably can} all the time ship them an e-mail too. The web site also has a stay chat characteristic out there 24/7, do you have to|must you} want to get a response quickly. All other cryptos 메리트카지노 except Ethereum – minimal deposit of $20 to $100,000.
ReplyDelete